Selasa, 25 Oktober 2011

Contoh Proposal Bimbingan Belajar B.inggris

I.PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Kondisi Perekinomian indonesia yang semakin tidak menentu menyebabkan banyak masalah yang timbul dalam kehidupan bermasyarakat. Salah satunya yaitu tingginya tingkat pertumbuhan penduduk terutama di kota besar, yang mengakibatkan semakin tigginya populasi di suatu daerah.Dalam hal ini kebutuhan hidup manusia akan semakin menigkat. Oleh karena itu, pemenuhan kebutuhan pendidikan baik formal maupun non – formal sangat dibutuhkan karena hal ini dapat memberikan dampak yang besar terhadap penduduk dalam rangka peningkatan kualitas SDM (Sumber Daya Manusia) Indonesia.
Dalam hal ini pendidikan luar sekolah memiliki peranan yang tidak kalah penting. Pendidikan ini berfungsi untuk membantu sang anak didik untuk memaksimalkan potensinya yang mungkin belum seluruhnya bisa diperoleh melalui jenjang pendidikan formal.
Mengenai permasalahan di atas, maka kami tertarik untuk membuka usaha di bidang jasa pendidikan non formal. Dengan harga yang terjangkau namun dengan kualitas serta fasilitas yang baik kami harap dapat di terima di masyarakat serta dapat juga membantu meningkatkan SDM indonesia.
1.2 Permasalahan
- Bagaimana konsep serta model usaha yang akan dijalankan
- Tipe Pengajaran apa yang akan diterapkan
- Apa manfaat yang diperoleh masyarakat sekitar dalam mengusahakan bimbingan kursus bahasa Inggris.
- Apa pengaruh usaha tersebut terhadap kemajuan pendidikan untuk menunjang prestasi pada pendidikan formal.
1.3 Maksud Serta Tujuan penulisan
- Seberapa besar anggaran dana yang dikeluarkan
- Seberapa besar perkiraan pendapatan yang akan diterima
1.4 Usaha yang Akan Dikembangkan
Dalam penulisan studi kelayakan usaha ini, kami bertujuan merealisasikan dan mengembangkan usaha yang akan kami jalankan. Adapun bentuk usaha yang akan kami jalankan adalah berupa perusahaan jasa yang bergerak di bidang lembaga bimbingan belajar Bahasa Inggris dengan nama “English Centre” dengan memposisikan usaha kami sebagai pusat bahasa Inggris percakapan atau spesialisasi percakapan. Dengan Visi dapat lebih baik di banding lembaga bimbel b.inggris yang lain, serta Misi ikut membantu menigkatkan SDM terutama dalam berbahasa bahasa inggris.
II. Deskripsi Kelayakan Aspek
2.1 Aspek Pemasaran
Dalam bagian ini kami paparkan beberapa program yang kami tawarkan dalam bimbingan bahasa Inggris yang akan kami realisasikan dan kembangkan. Program ini sengaja dibuka untuk anak TK; SD; SMP; SMA; kuliah dan juga yang sudah dewasa yang ingin memiliki kemampuan bahasa Inggris dengan cepat dan mudah. Baik bagi pemula maupun yang sudah pernah kursus. Dengan metode pengajaran yang begitu mudah, praktis dan menyenagkan.
*Jenis Level
1. Level Pre Basic (TK,SD)              Rp 20.000
2. Level Begginer (SD kls1-3)           Rp 25.000
3. Level Basic I (SD kls 4-6)             Rp 30.000
4. Level Basic II (SMP)                    Rp 30.000 - Rp 35.000
5. Level Pre Intermediate (SMA)      Rp 35.000 - Rp 40.000
6. Level Intermediate I (college)        Rp 40.000 - Rp 45.000
7. Level Intermediate II (older)         Rp 45.000 - Rp 50.000
* Jadwal Kursus
Pagi     : 08.00 - 09.30 , 09.30 - 11.00
Siang   : 13.30 - 15.00 , 15.00 - 16.30 , 16.30 - 18.00
Malam : 19.00 - 20.30

2.2 Aspek Financial
Taksiran biaya
- Biaya persiapan + renovasi tempat kursus.............................................Rp 20.000.000
- Peralatan.............................................................................................Rp 15.000.000
- Perlengkapan......................................................................................Rp  5.000.000
- Biaya Pra-operasional.........................................................................Rp  7.000.000

- Biaya Lainnya.....................................................................................Rp 10.000.000
Jumlah Biaya Rp 57.000.000

Perkiraan Pendapatan usaha
1. Level Pre Basic (TK,SD)              Rp 20.000
2. Level Begginer (SD kls1-3)           Rp 25.000
3. Level Basic I (SD kls 4-6)             Rp 30.000
4. Level Basic II (SMP)                    Rp 30.000 - Rp 40.000
5. Level Pre Intermediate (SMA)      Rp 35.000 - Rp 45.000
6. Level Intermediate I (college)        Rp 40.000 - Rp 50.000
7. Level Intermediate II (older)         Rp 45.000 - Rp 55.000
Jumlah Rp 225.000 - Rp 190.000
Perhitungan pendapatan dari biaya bulanan siswa
Rata-rata perbulan
1. Untuk biaya bulanan dari kelas pagi, siang dan sore rata – rata adalah:
225.000/ 7 level= Rp. 32.100,-dengan daya tampung 75 siswa maka Rp. 32.100 x 75= Rp. 2.407.500,-
2. Untuk biaya bulanan dari kelas malam rata – rata adalah:
190.000/ 4 Level= Rp. 47.500,-dengan daya tampung 75 siswa maka Rp. 47.500 x 75= Rp. 3.562.500,- +
Total pemasukan per bulan Rp. 5.970.000,
-Taksiran pengeluaran rutin (fix cost)/ bulan
1. Rekening listrik, telepon, air…………………….. Rp. 1.000.000,-
2. Penyusutan peralatan kantor……………………... Rp. 600.000,-
3. Iuran keamanan………………………………….. Rp. 100.000,-
4. Biaya tak terduga……………………………….... Rp. 300.000,- +
Total fix cost/ bulan Rp. 1.000.000,-
Taksiran Laba kotor
Laba kotor =
Total pemasukan – Total fix cost = Rp. 5.970.000 – Rp. 1.000.000
Laba kotor= Rp. 4.970.000,-
Taksiran Pay Back Period
Dengan total biaya usaha sebesar Rp. 57.000.000 dan laba kotor per bulan Rp. 4.970.000,-
maka akan diperoleh pay back period selama:
Rp. 57.000.000 : Rp 4.970.000 = 11, 468 bulan atau + 12 bulan
jadi diperkirakan uang atas biaya usaha akan terganti setelah sekitar 1 tahun kursus berjalan.
BAB III KESIMPULAN
Dalam bab ini akan kami utarakan kesimpulan dari permasalahan studi kelayakan yang kami lakukan yaitu
1. Model usaha kursus yang kami jalankan adalah bimbingan belajar bahasa Inggris yang memiliki positioning sebagai special for conversation, karena tujuan utama seseorang belajar bahasa Inggris adalah agar dapat berkomunukasi dengan baik. Untuk itu, proses pembelajaran kami lebih condong pada praktek bukan teoritis.
2. Tipe pengajaran yang kami terapkan adalah general English (percakapan sehari – hari).
3. Manfaat yang diperoleh masyarakat sekitar adalah dapat meningkatkan prestasi belajar putra – putrinya. Selain itu, masyarakat sekitar dapat mengusahakan berbagai usaha seperti kios makanan, kios alat tulis, foto copy, rental computer dan lain – lain.
4. Kebijakan pemerintah yang melarang sekolah negeri untuk menyelenggarakan pelajaran tambahan dengan memungut biaya, maka bimbingan kursus sebagai alternative guna menunjang prestasi siswa.
Disamping itu, era globalisasi yang menjadi tren baru dalam dunia ekonomi mengharuskan seseorang untuk mapu berkomukasi menggunakan bahasa internasional yaitu bahasa Inggris. Karena apabila seseorang tidak memiliki kemampuan berkomukasi dengan bahasa Inggris, maka akan mengalami kesulitan dalam menghadapi persaingan dunia kerja.
BAB IV PENUTUP
Dengan mengacu pada uraian kami di atas maka, kami juga memiliki harapan – harapan kedepan nantinya. Harapan dalam kurun waktu satu tahun pertama dapat di kenal oleh masyarakat kota Bogor dan tempat kami sudah memenuhi daya tampung. Kurun waktu dua tahun, pay back period. Kurun waktu ketiga, memiliki cabang lain di Bogor. Kurun waktu empat tahun dikenal oleh masyarakat Jabodetabek. Kelima memiliki cabang di Jabodetabek. Dan berikutnya dapat menjual branch untuk friend chise.



sumber http://wisnucorps.blogspot.com

2 komentar:

  1. ditunggu visback nya http://stepbelajarbahasainggris.blogspot.com/

    BalasHapus
  2. ditunggu visback nya http://stepbelajarbahasainggris.blogspot.com/

    BalasHapus